Tribuono, Berita360.com,
Jakarta- Kita sudah pernah belajar bahasa Inggris, sudah usaha sana sini, belajar sana sini, sampai ikut les private agar supaya lancar Bahasa Inggris tapi hasilnya tetap belum maksimal. Coba lakukan beberapa tips ini, biar kemampuan Bahasa Inggris semakin lancar;
1. Dengarkan lagu Bahasa Inggris
Salah satu Yang perlu dilakukan yaitu dengan membuat kegiatan penuh dengan Bahasa Inggris, contohnya seperti mendengarkan lagu (tapi liriknya yang bahasa inggris).
Karena, menurut pengalaman dan sudah banyak orang yang mengakui bahwa salah satu kegiatan ini bisa memicu untuk memperfasih dalam berbahasa Inggris. Karena lirik yang kamu dengarkan sehari-hari itu memakai Bahasa Inggris, sampai hafal liriknya dan bisa lancar buat ngomong Bahasa Inggris (tidak kaku lagi). Apalagi jika baca dan dengar liriknya, lalu penasaran dengan arti dalam lirik lagu tersebut, pasti akan reflek mencari arti dari kalimat yang ada di lirik tersebut.
Lakukan kegiatan ini, sampai terbiasa dengan semua liriknya kamu fasih dalam melafalkannya.
2. Menonton film dengan Bahasa Inggris
Jika sering menonton film Hollywood dengan subtitle indonesia, maka mulai hari ini tontonlah film Hollywood tanpa subtitle, atau agar memudahkan untuk mengerti, tetaplah pakai subtitle versi Bahasa Inggris. Hal ini bertujuan agar tahu pelafalannya, dan kalimatnya. Walaupun memakai subtitle Bahasa Inggris, dengan sendirinya pasti akan mengerti arti dari kalimat tersebut, dan sekaligus bisa mendengar bagaimana pelafalannya.
Dengan terbiasanya melihat film tanpa subtitle atau memakai subtitle yang menggunakan Bahasa Inggris, akan terbiasa dan pengetahuan tentang Bahasa Inggris akan bertambah. Karena dari setiap film yang dilihat, akan menemukan kalimat yang baru atau yang belum mengerti.
3. Menulis dan Belajar
Jika berbicara Bahasa Inggris pada saat pelajaran Bahasa Inggris atau pada saat les private saja, bagaimana akan bisa fasih berbicara Bahasa Inggris dengan cepat. Mulai sekarang, perlu melakukan interaksi dengan teman, pacar, atau keluarga dan lingkungan sosialmu dengan menggunakan Bahasa Inggris.
Lalu bagaimana caranya?, salah satunya dengan menggunakan sosial media, Atau chat dengan teman atau orang terdekat lewat sosial media. Cobalah chat dengan menggunakan Bahasa Inggris walaupun awalnya mungkin salah, atau dikira sok gaul tapi harus coba.
4. Practice makes perfect
Selain melakuin hal-hal di atas, tetapi juga tetap perlu latihan. “Because practice makes perfect”. Jadi tidak hanya melakukan hal-hal di atas tanpa latihan dan usaha.
5. Buku panduan
Jangan lupakan juga bahwa kita perlu buku panduan Bahasa Inggris, biar tidak salah dan tidak terkesan sok tahu.
Semoga bermanfaat, dan semakin cepat menguasai bahasa Inggris. Dilansir dari hipwee.com